Page 4 - TOPIK 5 PERSIAPAN MELAKUKAN MASSAGE
P. 4
tumpuan dapat menstabilkan posisi daerah yang sedang di massage sehingga massage
dapat lebih mudah dilaksanakan. Guling besar digunakan pada waktu massage dalam
posisi telentang, diletakkan dibawah sendi lutut sehingga akan menyebabkan seluruh otot
tungkai dan otot perut menjadi sangat kendor. Guling kecil digunakan pada posisi
telungkup diletakkan dibawah sendi pergelangan kaki, hingga otot seluruh tungkai atas
dan tungkai bawah menjadi rileks. Selanjutnya adalah bantal. Bantal bisa digunakan
sebagai alas kepala. Cuman bantal sebaiknya hanya digunakan pada massage untuk
daerah tungkai dan tangan, selain posisi tersebut bantal harus disingkirkan dengan alasan
efisiensi sirkulasi darah. Selain guling dan bantal alat pelengkap yang seharusnya ada
adalah handuk. Handuk disini bisa berfungsi untuk kain penutup pasien, juga bisa menjadi
alat untuk membersihkan pelicin setelah selesei melakukan manipulasi massage.
Disamping itu handuk juga berfungsi untuk menyeka keringat yang akan selalu mengucur
ketika masseur melakukan manipulasi massage. Jangan sampai terjadi keringat yang
mengucur menetes di bagian badan pasien, yang dapat menimbulkan perasaan tidak enak
pada pasien.
B. HAL-HAL YANG DIPERLUKAN DALAM MASSAGE
Ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan sebelum melalukan persiapan massage, antara
lain :
1. Tangan Masseur dan Masseuse
Telapak tangan yang ideal untuk melakukan massage adalah yang berotot, bertekstur
lembut, dengan ukuran telapak yang cukup besar dan lebar sehingga dapat memberikan
sentuhan yang nyaman dan hangat. Telapak tangan yang gampang berkeringat (biasanya
dimiliki pengidap jantung rendah) kurang direkomendasikan untuk melakukan
manipulasi massage. Hal ini dikarenakan keringat yang mengucur dari tubuh masseur
entah itu dari telapak tangan ataupun dari anggota tubuh lain akan sangat mengganggu
kenyamanan dan kebersihan. Tangan masseur harus bersih, kuku dipotong rapi dan halus,
cincin, gelang, jam tangan atau benda- benda lainnya yang ditaruh di tangan harus dilepas.
Karena menggangu pada saat massage dan bisa membuat luka pada si pasien.